Quality By Design

May 2, 2008

Ada satu kalimat bijak yang sampai saat ini masih melekat dalam benak penulis,  hasil dan oleh oleh dari sebuah  pelatihan “Training Guide for Islamic Workers” pada tahun 1992 di Muslim Youth Foundation Manchester UK.oleh DR Hisham At Thalib seorang aktifis pergerakan Islam dikagumi penulis. Kata tersebut berbunyi.

 

“ If you fail to plan, you are planning to fail.. “

 

 

Bahwa dalam menuju sebuah target, diperlukan sebuah perencanaan, bahkan tidak cukup hanya sekedar perencanaan asal, melainkan sebuah PERENCANAAN YANG MATANG. Tidak cukup dengan peribahasa “kumaha engke wae”,  harusnya malah dibalik “Engke Kumaha ?”

 

Peningkatan “value added” manusia merupakan inti dasar dari konsep pendidikan merupakan hal yang sangat penting yang tidak bisa tidak harus direncanakan secara seksama. Oleh karena itu tips yang perlu diperhatikan dalam merencanakan sebuah grand design merupan salah satu topik yang menjadi perhatian khusus dari penulis.

 

Salah satu proses perencanaan dari sebuah grand design yang sangat baik dan menjadi perhatian adalah proses perencanaan yang penulis  saksikan pada kunjungan kerja ke BOEING semasa tahun 1997an. Yaitu sebuah perencanaan yang dilakukan oleh team BOEING ketika merekayasa Pesawat 777. Read the rest of this entry »